Pages

Subscribe:

Label

Kamis, 03 November 2011

Pentingkah Manajemen untuk profesi di bidang sistem Informasi ?

Tugas_Manajemen Umum_IMAM SAFI'I
NIM : 11410100083
Dosen :Bu Tri Sagirani
 
Apa itu Manajemen?
Manajeman adalah Suatu usaha merencanakan/planning, meng-organisir/organizing, mengarahkan/actuing,  mengkoordinir dan mengawasi/controlling, kegiatan dalam suatu organisasi agar tujuan organisasi tercapai secara efektif & efisien (Reksohadiprojo)
Manajemen adalah Suatu proses pencapaian tujuan organisasi lewat usaha orang lain (Miftah Thoha)
Dari pengertian di atas maka dapat disimpulkan bahwa Manajemen itu :
1. Melalui Usaha Orang lain
2. Memiliki Tujuan - tercapai secara efektif & efisien
3. Adanya Planning,Organizing, Actuing, Controlling (POAC)

Apa itu sistem informasi?
Sistem Informasi adalah  kombinasi antar prosedur kerja, informasi, orang, dan teknologi informasi yang diorganisasikan untuk mencapai tujuan dalam sebuah organisasi (Alter,1992)
Sistem informasi adalah kerangka kerja yang mengkoordinasikan sumberdaya (manusia, komputer) untuk
mengubah masukan (input) menjadi keluaran (informasi), guna mencapai sasaran-sasaran 
perusahaan(Wilkinson,1992)

 Dari dua pengertian di atas dapat di simpulkan bahwa :
1. Sistem informasi memiliki sumberdaya yaitu manusia dan T.I yang diorganisasikan untuk mencapai tujuan
2. Fungsi Manajemen : agar tercapainya tujuan sacara efisiensi dan efektifitas
Dari 2 hal tersebutm, Manajeman di perlukan dalam bidang informasi untuk mengkoordinir/membantu sebuah 
sistem informasi mengelolah sumberdaya nya baik itu manusia, informasi maupun T.I untuk mencapai tujuan 
dalam sebuah organisasi.




Hubungan Manajemen dengan Sistem informasi pada lingkungan sosioteknologi


Manajemen dalam sistem informasi disebut sistem informasi manajemen.
Sistem informasi manajemen adalah sebuah sistem informasi yang melakukan semua pengolahan transaksi yang dibutuhkan serta memberikan dukungan informasi dan pengolahan untuk fungsi-fungsi manajemen dan pengambilan keputusan.


Manfaat penggunaan manajemen dalam sistem informasi :
a. Sebagai Pembantu Dalam Pengambilan Keputusan
b. Sebagai Pendukung Fungsi Perencanaan dan Pengendalian. 
c. Sebagai Penentuan Program Kerja.


Penjelasan diatas menjelaskan tentang pentingnya manajemen dalam bidang sistem informasi.
Profesi di bidang SI 
 - Analis Sistem  
 - Desainer Sistem 
 - Pemrogram Aplikasi 
 - Analis Pemrogram 
 - Pemrogram Sistem 
 - Administrator Basis Data
 - Auditor PDE 
 - Spesialis Komunikasi Data 
 - Teknisi Perawatan Sistem 
 - Webmaster 
 - Networking 

Dari semua profesi di atas, dalam dunia kerja mereka harus bisa berkerja sama karena dalam pembuatan 
sebuah sistem informasi dalam sebuah perusahaan dibuat secara bersama dengan pembagian tugas sesuai 
keahlian masing-masing. untuk itulah manajemen sangat di butuhkan disini.
contohnya : manajemen kerja
Dalam software development life cycle model Incremental
        Ada yang bekerja dalam bagian analysis, design, code dan test. Misalnya kita bekerja dalam bagian analysis maka kita harus bisa memanajeman tugas kita sendiri sehingga tidak mengganggu kerja yang lainnya juga, karena satu sama lain sangat saling terkait.jika analysis tidak selesai dalam jangka waktu yang telah di tentukan, maka design pun juga akan terhambat begitu juga bagian lainnya. untuk itulah manajemen sangat  diperlukan dalam profesi di bidang sistem informasi. karena jika kita tidak bisa memanajemen diri kita dalam bekerja maka akan menggangu kinerja yang lain juga.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...